SMAN 1 Muara Teweh Laksanakan Studi Kaji Tiru ke Malang & Bali 7 - 13 Februari 2023.
ItahNews.com - Barito Utara,Rombongan Keluarga besar SMAN 1 Muara Teweh,terdiri dari Kepala Sekolah dengan 20 orang guru serta 15 orang siswa perwakilan OSIS pada hari selasa,7 Februari 2023 sikira jam 14.00 wib, berangkat untuk melaksanakan STUDI KAJI TIRU ke kota Malang dan Bali.
Keberangkatan Rombongan dari Muara Teweh menuju Banjarmasin (kal sel),kemudian dilanjutkan dari Banjarmasin menuju Surabaya dengan menggunakan pesawat,dan dri Surabaya rombongan menuju Kota Malang ke SMAN 1 Malang dan ke Universitas BRAWIJAYA serta ke Universitas MUHAMMADIYAH Malang untuk melaksanakan kegiatan Kaji Tiru dan studi banding.
Usai kunjungan dan kaji Tiru juga laksanakan beberapa kegiatan di kota Malang Rombongan SMAN 1 Muara Teweh,melanjutkan kembali untuk Studi Kaji Tiru di pulau Dewata Bali untuk melihat kerajinan dan tradisional di Bali yang implementasinya untuk kegiatan projek atau P 5 siswa di SMAN 1 Muara Teweh.Dan terakhir mereka akan mengunjungi SMAN 2 SMARAPURA Bali.Dengan tujuan dan maksud yang sama untuk melihat keberhasilan siswa untuk projek P 5 pada sekolah tersebut.
"Pada kesempatan yang sama sebelum keberangkatan rombongan, Kepala SMAN 1 Muara Teweh ditemui ItahNews menyampaikan ucapan Terima kasih dan penghargaan yg setinggi tingginya kepada Kepala Dinas Pendidikan Provinsi dan jajarannya yang sudah mensufort dan memberikan ijin untuk berangkat melaksanakan kaji tiru ini.Dan juga kepada Bupati Barito Utara dan jajarannya yg sudah mendukung kegiatan ini jelas Razikinnor".
Terakhir dia berharap sekembalinya nanti Insya Allah SMAN 1 Muara Teweh akan lebih meningkatkan lagi proses belajar mengajar projek kls 10 dan kls 11 kurikulum Merdeka atau disebut juga kurikulum sekolah penggerak.Razikinnor memohon do'a restu dari semua pihak semoga SMAN 1 Muara Teweh bisa bersaing di tingkat Provinsi dan Nasional kedepannya "tutup Razikinnor".
(Akhmad Fauzie/red).