Personel Polsek Pahandut Amankan Vaksinasi Masal Di KKP Kota Palangka Raya
Palangka Raya - Bertempat di ruang loby kantor kesehatan pelabuhan Kota Palangka, Personel Polsek Pahandut jajaran Polresta Palangka Raya laksanakan pengamanan dan monitoring protokok kesehatan.
Bripka Zul Rifani mengatakan pengamanan yang dilaksanakannya ini adalah untuk memberikan rasa aman kepada warga dan juga tenaga kesehatan.
" Pengamanan ini adalah dalam rangka berikan rasa aman kepada warga dan tenagabkesehatan. Adapun nakes yang bertugas di vaksinasi pada hari ini sebanyak 9 orang dan vaksin yang digunakan adalah jenis sinovac dan moderna, " jelasnya, Selasa (14/12/2021) pagi.
Selama kegiatan berlangsung, Personel Polsek Pahandut jajaran Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng sampaikan pesan protokol kesehatan, "tutupnya. (Tc)