News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pahandut Seberang Sambangi Tokoh Masyarakat

Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pahandut Seberang Sambangi Tokoh Masyarakat


Palangka Raya - Bhabinkamtibmas Kel Pahandut Seberang Polsek Pahandut Polresta Palangka Raya, Aiptu Tutut Ari Bowo melaksanakan Giat Sambang Ke tempat Tokoh Masyarakat Yakni Ketua Rt 04 Rw 1 Nurgian.


Aiptu Tutut Ari Bowo mengatakan kegiatan sambang dengan tokoh masyarakat ini adalah untuk menjalin tali silaturahmi  dengan tokoh masyarakat sehingga terjalin hubungan yang harmonis.


“Dalam kesempatan ini ,kami menyampaikan pesan pesan Kamtibmas yaitu mengajak kepada para tokoh masyarakat agar selalu peduli dengan situasi dilingkungannya dan segera menyampaikan kepada petugas bhabinkamtibmas jika terjadi tindak pidana maupun adanya permasalahan dilingkungan tersebut,”ujarnya, Selasa (30/11/2021) pagi.


Selain itu pula petugas Bhabinkamtibmas juga mengajak kepada tokoh masyarakat untuk selalu menerapkan Prokes dilingkungannya mengingat saat ini untuk Covid 19 yang masih belum juga berakhir. (Tc)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.