SMPN 1 Muara Teweh Salurkan Bantuan bagi 56 Siswa dalam Puncak Jumat Berkah Ramadhan
MEDIA ITAHNEWS, Muara Teweh – SMP Negeri 1 Muara Teweh (SMPN 1 Mtw), Kabupaten Barito Utara, menyalurkan bantuan kepada 56 siswa kurang mampu dalam puncak kegiatan Jumat Berkah, Senin (10/3/2025).
Kegiatan ini bertepatan dengan momentum Ramadhan, bertujuan untuk menambah motivasi siswa dalam menjalankan ibadah puasa serta menanamkan nilai kepedulian dan toleransi di lingkungan sekolah. Penerima bantuan berasal dari berbagai latar belakang agama, mencerminkan semangat kebersamaan dalam keberagaman.
Kepala SMPN 1 Muara Teweh, Maslan, S.Pd.I., berharap kegiatan ini menjadi pengalaman berharga bagi siswa dalam menumbuhkan rasa simpati terhadap sesama.
"Jumat Berkah bukan sekadar kegiatan berbagi, tetapi juga pembelajaran nyata bagi siswa agar lebih peka terhadap kondisi sosial di sekitar mereka. Nilai-nilai ini penting sebagai bekal saat mereka kembali ke masyarakat," ujar Maslan.
Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program serupa yang telah dilaksanakan sebelumnya, termasuk penyaluran bantuan ke panti asuhan dan asrama pelajar pada Agustus 2024.
Maslan juga mengungkapkan bahwa SMPN 1 Muara Teweh masih memiliki satu agenda puncak Jumat Berkah lainnya yang akan digelar dengan skala lebih besar. Acara tersebut sekaligus menjadi wujud rasa syukur atas kelulusan siswa kelas 9 tahun ini.
Dalam acara tersebut, Kepala SMPN 1 Muara Teweh secara simbolis menyerahkan bantuan kepada para siswa di halaman sekolah, disaksikan oleh guru dan siswa lainnya.
(AF/Redaksi).