News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Upaya Pelestarian Perikanan

Anggota DPRD Barito Utara Apresiasi Upaya Pelestarian Perikanan


Sekretaris Komisi II DPRD Barito Utara Ardianto

MEDIA ITAHNEWS, Muara Teweh - Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (KPP) Kabupaten Barito Utara beberapa waktu lalu melaksanakan kegiatan restocking benih ikan di Desa Pendreh, Kecamatan Teweh Tengah, dan Desa Butong, Kecamatan Teweh Selatan. 

Sebanyak 26 ribu benih ikan dari berbagai jenis, seperti ikan Betok, Gurame, Patin, dan Grass Carp, ditebar di Sungai Pendreh dan Danau Butong. Restocking ini dilakukan setelah melalui kajian kelayakan lingkungan dan pemantauan kualitas air untuk memastikan kelancaran dan keberhasilan kegiatan tersebut.

Dalam pelaksanannya tersebut anggota DPRD Barito Utara, Ardianto, memberikan apresiasi atas pelaksanaan restocking benih ikan ini. 
"Langkah ini sangat positif untuk mendukung kelestarian perikanan di Barito Utara. Selain dapat meningkatkan stok ikan, kegiatan ini juga mendukung keberlanjutan sumber daya alam dan menguntungkan nelayan serta masyarakat secara keseluruhan," ujar Ardianto saat ditemui pada Rabu (26/2/2025).

Ketua BK DPRD Barito Utara ini juga berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilanjutkan dan menjadi contoh bagi daerah lain dalam menjaga kelestarian sumber daya perikanan. 

Evaluasi rutin yang direncanakan oleh KPP Kabupaten Barito Utara diharapkan dapat memastikan perkembangan ikan yang ditebar serta keberhasilan dalam meningkatkan ekosistem perikanan secara berkelanjutan.

Melalui langkah ini Sekretaris Komisi II DPRD ini juga mengharapkan sektor perikanan di Kabupaten Barito Utara semakin berkembang, mendukung konservasi, dan membawa manfaat bagi perekonomian masyarakat, khususnya para nelayan.

Dalam kegiatan tersebut beberapa waktu lalu melibatkan aparat desa, mantir adat, serta kelompok nelayan setempat. 

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Barito Utara, H Siswandoyo, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya jangka panjang untuk mendukung keberlanjutan sektor perikanan di daerah. 

Restocking diharapkan dapat meningkatkan populasi ikan dan memberikan manfaat ekologis serta ekonomi bagi masyarakat yang bergantung pada sektor perikanan.

(AF/Redaksi). 


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.