Puruk Cahu, itahnews.com - Calon Legislatif (Caleg) DPRD daerah pemilihan (Dapil) II dari Partai Kabangkitan Bangsa (PKB) Nomor Urut 02, Dina Maulidah menghimbau agar para pemilih pemula untuk aktif berpartisipasi ikut serta dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) jangan sampai golput pada 14 Februari 2024.
Ada yang menarik pada pileg kali ini yang mana Dina Maulidah satu daerah pemilihan dengan sang suami, yakni Rahmanto Muhidin Wakil Ketua II DPRD Murung Raya. Rabu, (8/2/2024).
Tidak hanya itu, dalam kegiatan sosialisasi tentang pemilih pemula dalam rangka pemilihan umum Legislatif dan pemilihan presiden tahun 2024 di Kecamatan Laung Tuhup, Dina juga menghimbau agar para pemilih pemula untuk menolak money politic (politik uang).
“Satu suara kalian sangat mempengaruhi masa depan daerah kita dilima tahun kedepan. Jadi saya minta pemilih pemula atau generasi milenial jangan sampai Golput,” sebut Dina.
(Yan's/redaksi).