Bentuk Kedekatan, Kapolsek Gunung Purei Berikan Bantuan Kepada Warga Binaan yang Berduka
Barito Utara – Bentuk kedekatan dan kepedulian antara Polsek Gunung Timang dengan masyarakat di wilayah hukum Polsek Pahandut, Kapolsek Gunung Timang salurkan bantuan sosial kepada Masyarakat yang sedang berduka.
Kapolres Barito Utara AKBP Gede Pasek Muliadnyana,S.I.K.,M.A.P., melalui Kapolsek Gunung Timang Ipda Ade Soemarna,S.Sos., mengatakan untuk kegiatan bantuan sosial tersebut kami memberikan bantuan kepada keluarga Almarhumah Kurniati warga Desa Kandui RT. 009 Kec. Gunung Timang .
“ Pemberian bantuan ini bertujuan selain untuk menjalin silaturahmi juga sarana untuk mendekatkan diri antara POLRI dan Masyarakat dan ini merupakan Wujud nyata Kepedulian POLRI terhadap masyarakat yang sedang berduka,”ujarnya,Selasa (08/03/2022) malam.
“ Saya harapkan bantuan ini dapat meringankan beban keluarga yang ditinggalkan dan dalam kegiatan ini juga kami tidak lupa pula untuk menyampaikan pesan penerapan protokol kesehatan kepada warga,”pungkasnya. (Sty/Ryt)