Habar Uluh Itah

TRC BPBD Barito Utara dan Warga Bersihkan Jalan Licin Akibat Hujan di Kelurahan Jingah



MEDIA ITAHNEWS, MUARA TEWEH – Usai melaksanakan pembersihan tumpahan oli di Jalan Poros Kelurahan Jambu, Tim Reaksi Cepat (TRC) Pusdalops Penanggulangan Bencana (PB) BPBD Kabupaten Barito Utara kembali bergerak cepat menangani situasi darurat di wilayah Kecamatan Teweh Baru, Minggu (6/4/2025).

Kali ini, sejumlah personel TRC bersama warga melakukan aksi gotong royong membersihkan Jalan Revolusi di Kelurahan Jingah. Jalan tersebut menjadi licin dan kotor akibat tanah liat yang terbawa air hujan, hingga membahayakan keselamatan pengendara. Beberapa warga dilaporkan sempat terjatuh saat melintas di lokasi tersebut.

Kegiatan pembersihan ini dilakukan guna mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas serta memastikan jalan kembali aman untuk dilalui masyarakat.

"Kami mengimbau kepada warga dan pengguna jalan untuk lebih berhati-hati, karena kondisi jalan masih cukup licin meski sudah dibersihkan," kata Kepala Bidang Logistik dan Kedaruratan BPBD Barito Utara, Rizali Hadi.

Ia juga menegaskan bahwa pihaknya akan terus memantau lokasi-lokasi rawan dan melakukan upaya preventif guna mencegah kejadian serupa di masa mendatang.

Dokumentasi kegiatan menunjukkan petugas TRC tengah membersihkan tanah liat yang menempel di permukaan aspal, sebagai bagian dari respons cepat terhadap kondisi darurat di wilayah setempat. 


(AF/Redaksi)